Postingan

Menampilkan postingan dari Maret, 2019

Adityawarman sebagai Bhairawa (Siwa-Budha)

Gambar
Arca Adityawarman dalam perwujudannya sebagai Bhairawa dari abad ke-14. Bhairawa merupakan salah satu perwujudan Dewa Siwa dalam agama Hindu dan dianggap merupakan perpaduan Siwa-Budha dalam aliran Tantrayana (Hindu-Buddha). Adityawarman sendiri menganut agama Tantrayana (Hindu-Budha). Sebuah aliran kepercayaan yang identik dengan pengorbanan dan ritus trance untuk mencapai kesempurnaan. Arca ini memiliki berat 4 ton dan tinggi 4,41 meter yang menjadikannya sebagai arca kuno tertinggi di Indonesia. Bhairawa digambarkan sebagai raksasa yang mengerikan. Ia digambarkan tengah menginjak mayat manusia, berdiri diatas lapik arca yang dipenuhi oleh tengkorak manusia. Tangan kanannya memegang pisau/belati, sementara tangan kirinya memegang mangkok untuk menampung darah kurban saat ritual.  Kaki dan klat bahunya dihiasi oleh gelang yang berbentuk ular berbisa. Selain itu, kaki dan tangannya dipenuhi oleh bulu halus keriting yang sangat lebat. Pada kain yang melilit pinggangnya terdapat

Tari Janger, Tarian yang Diadaptasi dari para Petani Kopi

Gambar
Penari Janger dari Nusa Lembongan-Klungkung, Bali (@dharta_muggle)  Tari Janger merupakan salah satu tarian yang berasal dari Bali. Diciptakan pada tahun 1930-an, tapi kalau merujuk pada keberadaan Janger di banjar Kedaton di kota Denpasar, tarian tersebut sudah ada sejak tahun 1906. Janger adalah tari pergaulan muda mudi. Tari ini dibawakan oleh 10-16 penari yang berpasangan, yaitu kelompok putri (janger) dan putra (kecak). Mereka menari sambil menyanyikan Lagu Janger secara bersahut-sahutan. . Musik yang menjadi latar belakang tari adalah gamelan batel atau tetamburan dan gender wayang. Janger bermula dari nyanyian para petani kopi yang bersahut-sahutan, mereka menghibur diri untuk mengusir lelah dengan bernyanyi. Lirik lagunya diadaptasi dari nyanyian Sanghyang (sebuah tarian ritual). Jika dikategorikan dalam Tari Bali, Janger termasuk Tari Balih-balihan yaitu tarian yang memeriahkan upacara maupun untuk hiburan. . Seiring perkembangannya, kini Janger juga dapat dib

Prasasti Tugu, Prasasti Irigasi tertua di Indonesia bahkan Asia Tenggara

Gambar
Prasasti Tugu (@h4y4mwuruk)  Prasasti Tugu dari abad ke-5 adalah salah satu prasasti yang berasal dari Kerajaan Tarumanagara. Prasasti tersebut isinya menerangkan penggalian Sungai Candrabaga oleh Rajadirajaguru dan penggalian Sungai Gomati oleh Purnawarman pada tahun ke-22 masa pemerintahannya. Penggalian sungai tersebut merupakan gagasan untuk menghindari bencana alam berupa banjir yang sering terjadi pada masa pemerintahan Purnawarman, dan kekeringan yang terjadi pada musim kemarau. Prasasti Tugu bertuliskan aksara Pallawa yang disusun dalam bentuk seloka bahasa Sanskerta. Dibandingkan prasasti-prasasti dari masa Tarumanagara lainnya, Prasasti Tugu merupakan prasasti yang terpanjang yang dikeluarkan Sri Maharaja Purnawarman. . Prasasti ini ditemukan di Tugu, Koja, Jakarta Utara dan merupakan prasasti tertua di Nusantara bahkan Asia Tenggara (?) yang menceritakan tentang pembuatan saluran irigasi untuk mencegah terjadinya banjir. melalui prasasti ini kita mengetahui bahw

Topeng Emas Indonesia dari Era Jawa Kuno

Gambar
Yavadvipa (Yawadwipa) atau pulau Jawa merupakan salah satu pulau di Indonesia yang memiliki kekayaan sejarah dan peradabanperadaban yang luar biasa. Sejak sebelum masehi ,raja-raja Jawa telah menggunakan berbagai macam perhiasan emas untuk menunjukkan kekayaannya. Perhiasan emas tidak hanya digunakan dalam kehidupan sehari-hari, emas juga digunakan oleh sang Raja sebagai perhiasannya (perlengkapannya) menuju ke Nirwana (surga).  Salah satu perhiasan/perlengkapan  yang digunaka sang Raja adalah Topeng yang terbuat dari emas murni. Topeng emas  untuk pemakaman telah digunakan oleh raja-raja Jawa sejak sebelum masehi, tradisi ini terus berlanjut di era Mataram Kuno sampai era Majapahit. Berikut beberapa topeng emas murni yang digunakan oleh raja-raja Jawa dalam proses pemakamannya.  Era Sebelum Masehi - Awal Masehi  Topeng pemakaman dari tahun 500 sebelum masehi sampai tahun 200 masehi. Topeng ini terbuat dari emas murni yang ditemukan di pulau Jawa, Indonesia. Saat ini top

Kiprah Suku Bugis dan Makassar di Malaysia

Gambar
Mantan PM Malaysia, Najib Tun Razak (Tengah) merupakan salah satu putra terbaik Makassar (Gowa), didampingi oleh Gubernur Sulawesi Selatan, Syahrul Yasin Limpo (Kiri) Suku Bugis dan suku Makassar merupakan dua etnis yang berasal dari Sulawesi Selatan. Sudah menjadi rahasia umum bahwa kedua suku ini merupakan suku pelaut yang sangat handal. Suku Bugis dan Makassar menggunakan kapal-kapalnya untuk menjelejah perairan Asia Tenggara. Selain itu, suku Bugis dan Makassar terkenal dengan ketangguhan dari prajurit-prajuritnya. Sejarah kemaritiman kedua suku ini sudah tercatat dalam kitab I La Galigo dari abad ke-13. Di dalam kitab tersebut disebutkan bahwa Sawaregading dari kerajaan Luwu menciptakan kapal Pinisi di Bulukumba. Kapal tersebut digunakan oleh Sawaregading untuk berlayar ke negeri Cina. Pada abad ke-16 kerajaan Makassar (Gowa) mencapai puncaknya. Orang-orang Makassar berhasil menaklukkan Indonesia Tengah, Sabah, Selatan Filipina dan Australia Utara dengan kapal-kapal

Kisah Panji di Candi Penataran

Gambar
Pernahkah kalian merasakan sakit rindu? Seperti sakit rindu yang dialami oleh Dewi Sekartaji di relief Candi Penataran.  Seorang gadis berambut panjang tergerai berbaring di dipan. Para inang menemaninya. Perempuan muda itu terlihat sedang sakit. Sakit rindu akibat terlalu lama berpisah dengan kekasihnya. . Adegan berlanjut memperlihatkan seorang lelaki bertopi tekes, yang sering dikenali sebagai Panji, tengah duduk di bawah pohon memegang gulungan surat. Di depannya menanti seekor burung berjambul dan berparuh bengkok. Bentuknya mirip burung kakak tua berjambul.  Burung itu kemudian terbang jauh melewati perairan yang luas. Paruhnya menggigit surat milik Panji hingga akhirnya berhasil tiba di hadapan perempuan yang tengah sakit rindu itu. Melihat si burung, perempuan itu bangkit dengan gembira. Dia terima surat dari sang kekasih yang berada jauh darinya dengan penuh suka cita. Tidak lama kemudian merekapun bertemu dan bermain musik bersama.  Setelah puas berma

Dewa Indra Dalam Penamaan Wilayah dan Kota di Sumatra

Gambar
Sumatra merupakan pulau terbesar di Indonesia yang secara keseluruhan masuk ke wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia. Sumatra merupakan salah satu pulau terpenting dalam sejarah kuno Indonesia dan Asia Tenggara. Walapaun pada saat ini Sumatra mayoritas beragama Islam namun pengaruh kebudayaan Hindu masih melekat. Pengaruh Hindu di Sumatra dapat disaksikan melalui penamaan wilayah dan kota di Sumatra yang menggunakan nama-nama Dewa Hindu seperti Dewa Indra. Dewa Indra merupakan salah satu Dewa dalam agama Hindu. Dewa Indra berpersn sebagai pemimpin para Dewa. Berikut nama-nama wilayah dan kota yang diambil dari nama Dewa Indra: Indraparta, Aceh Indrapatra merupakan salah satu kota pelabuhan kerajaan Lamuri. Dikota ini terdapat Benteng Indrapatra yang merupakan benteng kuno yang terletak di kabupaten Aceh besar dan merupakan salah satu situs penting peninggalan kerajaan Lamuri. Kerajaan Lamuri merupakan salah satu kerajaan awal di Aceh yang menganut agama Hindu. Nama

Kumpulan Perhiasan Dari Minangkabau (Sumatra Barat)

Gambar
Tidak dapat dipungkiri bahwa Tanah Minangkabau dianugrahi keindahan alam yang memukau dan kekayaan budaya yang luar biasa. Perkembangan kebudayaan Minangkabau mencapai puncaknya pada masa kerajaan Pagaruyung. Pada masa kerajaan Pagaruyung, pengaruh kebudayaan Minangkabau tidak hanya di pulau Sumatra tapi juga sampai ke Semenanjung Malaya terutama Negeri Sembilan. Sebagai daerah yang memiliki  kekayaan budaya dan peradaban, terdapat berbagai macam perhiasan dengaan cita rasa seni yang sangat tinggi di Tanah Minangkabau. Perhiasan-perhiasan ini pada zamannya hanya digunakan oleh orang-orang tertentu sebagai penanda status sosial. Berbagai macam model gasper yang digunakan oleh bangsawan atau orang-orang kaya Minangkabau di abad ke-19. Gesper-gesper ini biasanya digunakan pada saat acara tertentu seperti acara pernikahan dll. Gesper yang berukuran besar biasanya digunakan oleh laki-laki, sedangkan gesper yang lebih kecil digunakan oleh perempuan. Gesper-gesper ini terbuat dari emas